432 Total Positif Corona di Sulsel Melaju di 18 Daerah

Hila Bame

Monday, 27-04-2020 | 07:32 am

MDN

 

Jakarta, Inako

 

Laju penyebaran virus corona  telah menerjang 18 Kabupaten di Provinsi Sulawesi Selatan  dan, tinggal 6 kabupaten belum terdeksi. 

 

BACA JUGA: Perdana Menteri Boris Johnson telah kembali ke Downing Street dan akan bekerja pada hari Senin Ini 27 April

 

Sebaran Virus Corona di Sulawesi Selatan sudah masuk di 18 kabupaten kota. Artinya masih ada 6 kabupaten yang belum ditemukan kasus positif COVID-19.

Data Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, yang disampaikan Juru Bicara Achmad Yurianto, hingga 25 April terkonfirmasi 432 orang positif COVID-19 di Sulsel. Dari jumlah itu, 82 sembuh, 36 telah meninggal dunia. Sisanya, 314 masih menjalani perawatan.

Sementara Data Pantauan COVID-19 di Sulawesi Selatan Data Update Pukul 21:36, Sabtu 25 April 2020 di situs covid19.sulselprov.go.id tercatat dari 432 pasien Positif, 299 dirawat, 98 (22.7%) sembuh, 35 (8.1%) meninggal.

Di Kota Makassar yang sudah menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), total kasus 1.229. Terdiri dari positif dirawat 240, total positif 331 positif sembuh 65, positif meninggal 26. Total PDP 347, dirawat 194, sembuh 107, meninggal PDP 46. Total ODP 551, proses pemantauan 209, selesai pemantauan 342.

 

TAG#corona sulsel, #sulsel, #corona

190231269

KOMENTAR