Bupati Bone Bolango Minta Aparat Desa Berikan Pelayanan Prima

Binsar

Wednesday, 09-01-2019 | 09:57 am

MDN
Bupati Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, Hamim Pou [ist]

Gorontalo, Inako –

Para aparat di kantor desa merupakan faktor penentu kemajuan sebuah desa. Sebab, sebesar apapun dana desa seperti yang digulirkan pemerintah pusat saat ini, tidak akan berpengaruh banyak pada kemajuan desa jika para aparat desa tidak memiliki spirit pelayanan yang tinggi.

Hal itu disadari betul oleh Bupati Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, Hamim Pou, sehingga ia meminta seluruh aparat desa yang ada di daerahnya untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

"Mulai hari ini dan seterusnya buktikan bahwa layanan kepala desa dan aparat desanya kepada masyarakat dengan prima," ujar Bupati usai meresmikan pemanfaatan gedung kantor desa, balai pelatihan dan perpustakaan Desa Toto Utara, Selasa.

Menurutnya, kehadiran bangunan baru yang terlihat megah dan bagus, tidak akan berguna apa-apa jika tidak dibarengi dengan perilaku, budaya, etika, dan etos kerja yang baik dari aparat desa. Etos kerja yang baik, lanjutnya, harus terwujud dalam bentuk kemudahan dalam mendapatkan pelayanan di kantor desa itu.

"Kantor desa ini didanai lewat Anggaran Alokasi Dana Desa (ADD) dan Dana Desa (DD), dan juga partisipasi masyarakat, maka imbalannya masyarakat Desa Toto Utara harus mendapatkan layanan prima dari seluruh aparat desa," ucapnya.

Hamim Pou mengaku, saat ini sejumlah program pembangunan dan pelayanan masyarakat, seperti program rumah, listrik, air bersih, sapi, dan bantuan modal usaha, sudah berjalan dengan baik, khususnya di Desa Toto Utara.

Beragam program pemerintah daerah, lanjutnya semuanya ditujukan untuk menurunkan jumlah rumah tangga miskin, meningkatkan pendapatan masyarakat, dan juga meningkatkan kesejahteraannya.

"Saya titip bantuan-bantuan ini menjadi motivasi bagi kita untuk keluar dari rumah tangga miskin, sehingga makin banyak lagi masyarakat lainnya yang dapat bantuan tersebut. Jangan hanya keluarga itu terus yang dapat bantuan dari pemerintah daerah," tambahnya.

Menurutnya, seiring banyaknya bantuan, masyarakat juga harus memotivasi diri untuk menjadi keluarga-keluarga yang mandiri.

Pada kesempatan itu juga, Hamim Pou didampingi Ketua TP. PKK Lolly Hamim Pou menyerahkan secara simbolis bantuan bibit jahe program sejuta jahe Desa Toto Utara kepada masyarakat setempat.

KOMENTAR