Galakan Hidup Sehat, Babinsa Tarteng Gelar MMK

Rizkia

Friday, 02-04-2021 | 08:16 am

MDN

Guna menyatukan Visi dan Misi masyarakat termasuk dalam hal penanganan wabah virus covid-19 yang masih berlangsung hingga saat ini, perangkat kelurahan, petugas kesehatan bersama Babinsa Koramil 0907/02 Tarakan Tengah Serma Sinaga menggelar Musyawarah Masyarakat Kelurahan (MMK), Kamis(01/04/2021).

Berlangsungnya kegiatan MMK tersebut, dalam rangka pembahasan tentang tata cara hidup bersih dan sehat di lingkungan masyarakat agar terhindar dari terpaparnya virus covid-19.

" Musyawarah ini merupakan upaya bersama yang melibatkan peran serta masyarakat untuk mengidentifikasi permasalahan kesehatan serta menggali potensi yang dimiliki oleh masyarakat itu sendiri untuk memecahkan permasalahan kebersihan lingkungan dan kesehatan masyarakat," ucapnya.

Lanjutnya, dihadapkan dengan pandemi covid-19 ini, masyarakat dituntut untuk merubah pola hidupnya dengan menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat sebagai langkah pencegahan terhadap dan penularan Covid-19. " Untuk itu masyarakat diharapkan mampu berpartisipasi aktif dalam memelihara dan menjaga kondisi kebersihan dan kesehatan lingkungannya," ungkapnya.

Ia menambahkan,melalui kegiatan ini diharapkan mampu menyerap aspirasi masyarakat terkait kondisi dan layanan kesehatan. Dimana dengan cara seperti ini merujuk pada keinginan agar persoalan tentang kesehatan yang terjadi di masyarakat dapat diatasi dengan cepat dan tepat,pungkasnya.

KOMENTAR