Golkar NTT Targetkan Kemenangan Pasangan 01 Capai 90 Persen

Binsar

Thursday, 14-03-2019 | 13:13 pm

MDN
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Nusa Tenggara Timur Melkiades Laka Lena menargetkan kemenangan pasangan 01 calon presiden-wakil presiden Joko Widodo Ma`ruf Amin pada Pemilu 2019 dengan perolehan suara lebih dari 90 persen. [ist]

Kupang, Inako –

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Nusa Tenggara Timur Melkiades Laka Lena menargetkan kemenangan pasangan 01 calon presiden-wakil presiden Joko Widodo Ma`ruf Amin pada Pemilu 2019 dengan perolehan suara lebih dari 90 persen.

"Target kemenangan ini naik dari sebelumnya 85 persen karena ada perkembangan survei yang kami dapatkan menunjukkan elektabilitas Jokowi di NTT meningkat," katanya.

Ia menjelaskan, target tersebut telah ditetapkan dalam rapat tim kampanye daerah se-NTT, untuk pasangan calon presiden nomor urut 01 Jokowi-Maruf, bersama para pimpinan partai di daerah bebebrapa bulan sebelumnya.

Sementara itu, pengamat politik dari Universitas Muhammadiyah Kupang, Dr Ahmad Atang, MSi mengatakan, meski dari segi jumlah pemilih, NTT hanya memiliki lebih dari 3 juta jiwa, namun secara politik, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), tetap diperhitungkan dalam mendulang suara pada pilpres 2019.

"Secara politik, NTT tetap diperhitungkan dalam mendulang suara pada Pilpres 17 April 2019 mendatang, baik oleh pasangan calon nomor urut 01 maupun paslon nomor urut 02," kata Ahmad Atang kepada Antara di Kupang, Kamis (14/3).

Dengan demikian, lanjut Atang, maka posisi NTT tetap diperhitungkan dalam mendulang suara pada pilpres mendatang, baik oleh paslon 01 maupun paslon 02, kata mantan Pembantu Rektor I UMK ini.

KOMENTAR