Kalau Dian Sastro Pilih Busana ‘Urban Style’ Anda?

Hila Bame

Friday, 26-10-2018 | 10:38 am

MDN
Dian Sastro (ist)

 

Jakarta, Inako

Para ledies, seperti apa busana yang dikenakan agar nyaman di segala suasana kecuali, memang ada undangan pernikahan atau acara apa saja yang membutuhkan dress code (instruksi pakaian yang dikenakan)  tertentu. 

Dress code biasanya batik, Casual, resmi, black tie (dasi hitam), tuksedo boleh juga atau terserah yang mengundang. Namun demikian  Jika para Ledies memiliki tiga platform utama dalam perjalanan hidupnya. 

Misalnya ledies sebagai istri, ibu rumah tangga dengan banyak dayang, atau ibu rumah tangga sekaligus pengusaha tanpa dayang kecuali karyawan yang rutin, tiap  bulan bayar gaji mereka, seperti apa busana yang dikenakan? 

Anda begitu aktif setiap harinya bisa jadi resep busana Dian Sastrowardoyo di intip. 

Dian Sastrowardoyo lebih senang memilih busana yang simpel dan bisa dikenakan dari pagi sampai malam, padatnya acara membuat dirinya memilih model itu. 

Dian sastro (ist)

 

Bintang "Aruna & Lidahnya" ini, mengaku suka dengan sesuatu yang simpel. Sebab, aktivitasnya sebagai ibu rumah, artis dan juga pengusaha itu, menuntutnya untuk bisa bergerak cepat.

"Kalau saya kiblat gitu enggak terlalu nyari. Cuma kalau gaya fashion saya yang simpel aja. Kayak baju-baju yang bisa dipakai dari pagi, tapi sampai malam gitu bisa masuk saja buat segala suasana," ungkap Dian ditemui usai fashion show di Jakarta Fashion Week 2019 di Jakarta, Rabu (24/10/2018).

"Jadi dari nganter anak sekolah yang agak santai sampai mungkin meeting yang harus agak resmi, sampai mungkin acara yang masih ada dinner lagi itu kan harus semi formal," lanjutnya.

Oleh karena itu, Dian memilih urban style atau gaya wanita wanita karir untuk tampilan sehari-hari.

"Lebih kayak urban, kayak metropolitan gitu, lebih kayak orang kerja," terang ibu dua anak itu.

Ia berkolaborasi dengan Cotton Ink mengeluarkan koleksi khusus seri Dian Sastrowardoyo. Di sini, wanita berusia 36 tahun itu terjun langsung dalam merancang busananya.

"Inspirasinya ibu-ibu yang bekerja, tapi juga punya keluarga, yang banyak aktivitas, teman-teman saya yang ibu-ibu Jakarta yang wanita karir, ibu saya sendiri gitu," tutup Dian.

TAG#Dian Sastrowardoyo

190232174

KOMENTAR