Model Huawei P20 Pro yang Dipersenjatai dengan EMIU 9.0

Sifi Masdi

Saturday, 19-01-2019 | 13:37 pm

MDN
Huawei P20 Pro [ist]

Jakarta, Inako

Huawei P20 Pro memiliki layar OLED berukuran 6,1 inci dengan panel kaca 3D melengkung beresolusi FHD 1.080x2.240 piksel dengan aspek rasio 18,7:9. Ponsel ini sudah dilengkapak dengan EMIU 9.0. Perangkat didesain fashionable dengan kombinasi gradasi warna menarik dan sudah mendapat sertifikasi IP67 serta IEC 60529 yang membuat tahan air.

Perangkat dipasang triple camera dari Leica yang diperkuat dengan teknologi Artificial Intellegence (AI). Ketiga kamera tersebut memiliki sensor 40, 20 dan 8 megapiksel dengan fungsi masing-masing RGB F/1.8 aperture, Monochrome F/1.6 aperture dan Telephoto F/2.4 aperture. Untuk kamera depan, P20 Pro memasang kamera 24 megapiksel dengan supports fixed focal length dan F/2.0 aperture.

Ponsel yang pertama kali diluncurkan pada Maret 2018 di Paris, Prancis, ini dipersenjatai chipset Kirin 970 CPU dan saat diluncurkan menggunakan sistem operasi Android Oreo EMUI 8.1. RAM yang terpasang pada P20 Pro adalah 6 gigabita dengan ruang penyimpanan 128 gigabita yang dapat diperluas microSD.

P20 Pro dibekali big battery dan supercharger dengan daya 4.000 mAh dan terdapat battery management dengan teknologi AI. Di Indonesia perangkat ini hadir dengan empat varian warna, yaitu Black, Twilight, Pink Gold dan Midnight Blue. Saat peluncurannya, smartphone dibanderol seharga Rp 11,999 juta.


 

 

KOMENTAR