Selama Pandemi, Tanaman Alocasia Tengkorak Bulungan Jadi Trend Pecinta Tanaman Hias

Bulungan,Inako
Masa kenormalan baru saat ini masih banyak masyarakat yang tetap mematuhi anjuran pemerintah untuk tetap di rumah dan tidak keluar rumah bila dirasa tidak penting. Kecenderungan ini membuat masyarakat akhirnya mencari aktivitas yang bisa dilakukan di rumah, salah satunya dengan berkebun. Hal ini tentunya yang membuat permintaan tanaman hias mulai meningkat.
baca juga:
Salah satu trend tanaman hias dari Kalimantan Utara adalah Alocasia motif tengkorak, permohonan untuk lalulintas tanaman ini terus mengalami peningkatan. Berdasarkan keterangan para pengguna jasa, Alocasia ini diambil langsung dari hutan Kabupaten Bulungan.
Selama Agustus 2020, Karantina Tarakan wilayah kerja Bandara Juwata telah menerbitkan Sertifikat Kesehatan Tumbuhan untuk pengeluaran tanaman ini sebanyak 136 kali dengan total tanaman yang telah disertifikasi 13.848 batang dengan tujuan hampir keseluruh Indonesia.
Simak juga video Waspada Covid19
Hal ini diungkapkan Pejabat Karantina Pertanian Tarakan, Veronica Simanjuntak saat melakukan pemeriksaan fisik terhadap 550 batang Alocasia motif tengkorak tujuan Jakarta, Bengkulu, Banda Aceh dan Palembang.
“Alocasia motif tengkorak dari Kalimantan Utara menjadi trend komoditas yang sering lalulintaskan ke berbagai daerah. Motif yang unik menjadi daya tarik untuk alocasia jenis ini,” ujar Veronica Simanjuntak.
Namun, tanaman hias juga perlu disertifikasi yang bertujuan untuk memastikan bahwa Alocasia yang dilalulintaskan tidak terinfestasi oleh organisme pengganggu tumbuhan karantina.
"Sesuai dengan amanat Undang-undang No. 21 Tahun 2019 tentang Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan. Tumbuhan dan bagian-bagiannya yang dilalulintaskan wajib dilengkapi sertifikat kesehatan tumbuhan. Jadi guys, selalu lapor karantina apabila melalulintaskan tumbuhan dan bagian-bagiannya ya. Tetap harus diingat juga bahwa aspek kelestarian hutannya dijaga dan Karantina siap bekerja sama dengan instansi terkait untuk melindungi kelestarian hutan Indonesia," tutupnya.
TAG#Tarakan, #Bulungan, #KarantinaPertanian
190215032
KOMENTAR