YLKI Aduan Terbanyak Soal Fintech dan E-Commerce

Hila Bame

Thursday, 20-06-2019 | 08:06 am

MDN
Ilustrasi (ist)

Jakarta, Inako

Keluhan masyarakat yang ditampung Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI)  adalah terkait ekonomi digital 

Sekitar 40% dari pengaduan konsumen adalah pengguna layanan teknologi finansial dan dagang-el.

Ketua Umum YLKI Tulus Abadi menilai saat ini data pribadi menjadi salah satu komoditas penting dalam era ekonomi digital. Dampaknya, data pribadi konsumen pun menjadi rawan untuk disalahgunakan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

“Mendesak sekali adanya perlindungan data pribadi sebagai perlindungan konsumen di era digital,” ujarnya di sela-sela peringatan HUT Ke-46 YLKI, Selasa (18/6).

Lebih lanjut, dia menyatakan jumlah pengaduan konsumen mengenai ekonomi digital terus meningkat setiap tahunnya. Dia memperkirakan sebanyak 40% dari total pengaduan konsumen yang ditampung YLKI selama 2018 mengenai ekonomi digital, termasuk mengenai penyalahgunaan data pribadi.

Simak juga video inaTV jangan lupa "klik Subscribe" agar selalu terhung dengan info menarik lainnya.

TAG#YLKI

190215325

KOMENTAR