Baim Wong Temui Langsung Kakek Viral yang Mengaku Digaji dengan Uang Mainan

Timoteus Duang

Wednesday, 22-06-2022 | 10:31 am

MDN
Baim Wong dan Kakek Sunardi

 

LAMPUNG, INAKORAN

Beberapa waktu lalu, sebuah video yang berisi kesaksian Kakek Sunardi yang diupah dengan uang mainan, viral di media sosial.

 

Dalam video itu dikatakan bahwa Kakek Sunardi berprofesi sebagai buruh penebang tebuh. Setelah bekerja, dia mendapat upah dalam bentuk uang mainan.

Mengetahui hal tersebut, youtuber Baim Wong langsung terbang menuju kediaman sang kakek, yaitu di Tulang Bawang Barat, Lampung.

Dalam sebuah unggahan Instagram, suami Paula Verhoven itu mengaku ingin mencari tahu tentang kakek malang itu dan juga tentang mandor yang dikabarkan memberi uang palsu tersebut.

Pada Selasa, 21 Juni 2022, Baim Wong terbang ke Lampung dan langsung menemui sang kakek di kediamannya. Baim pun langsung mengunggah foto bareng kakek itu ke Instagramnya.

Sesampainya di tempat si kakek, Baim dikejutkan oleh cerita yang berbeda tentang insinden uang palsu tersebut.

Pada hari yang sama, akun Instagram @humaspolrestuba mengunggah video pengakuan dari Kakek Sunardi. Dalam video itu Kakek Sunardi mengaku bahwa uang mainan itu bukanlah uang yang didapatnya dari mandor perkebunan tebuh.

Uang itu ditemukannya di pinggir jalan. Ia kemudian membelanjakan uang tersebut dengan tujuan mendapat uang kembalian dalam bentuk uang asli. Lalu si kakek mengarang cerita seolah-olah dia menjadi korban penipuan.

 

 

KOMENTAR