Ketua Damai Nusantaraku: Pemilu 2024 Paling Aneh Sepanjang Sejarah

Junny Yanti

Monday, 29-01-2024 | 13:18 pm

MDN
Ketua Damai Nusantaraku Putri Simorangkir. [Foto: Inakoran/Aril Suhardi]

JAKARTA, INAKORAN.COM

Ketua Damai Nusantaraku Putri Simorangkir menyebut pemilu 2024 merupakan yang teraneh sepanjang sejarah.

Hal ini ia sampaikan usai acara Doa Kebangsaan untuk Ganjar-Mahfud di Jalan Terusan Hang Lekir II, Jakarta Selatan, Sabtu (27/1/2024).

“Saya mengikuti beberapa kali pemilu, tapi memang nggak pernah loh melihat dan mengalami pemilu yang aneh seperti saat ini,” ucap Putri.

Dia mengatakan demikian karena banyak intimidasi yang terjadi jelang pemilihan presiden. 

“Kita lihat ada intimidasi dimana-mana, tapi kembali lagi saya katakan ga masalah, intimidasi boleh dilakukan karena mereka penguasa punya sarana, punya kekuasaan,” kata perempuan yang juga dikenal sebagai pemerhati sosial budaya itu.

BACA JUGA: Jangan Ngaku Pemuda Kalau Bersembunyi di Balik Ketiak Opa-opa

Meskipun banyak pelanggaran yang terjadi selama proses penyelenggaraan pemilu kali ini, Putri percaya pada kekuatan rakyat Indonesia.

“Tapi saya tetap percaya bahwa rakyat itu luar biasa, jangan lupa rakyat punya kekuatan yang luar biasa kalau rakyat itu bergabung bersama, itu akan sangat luar biasa, saya percaya itu,” ucap Putri.

“Jadi silahkan pemilu itu berjalan, intimidasi dilakukan, ketidakadilan dijalankan, ga masalah. Kita ikuti saja mana yg terbaik,” tambahnya.

Putri menyebut para relawan Ganjar-Mahfud akan fokus mendoakan yang terbaik untuk masa depan Bangsa Indonesia.

“Karena itu hari ini kami mengadakan acara untuk mendoakan bangsa kita, untuk mendoakan supaya Tuhan yang memilih pemimpin yang terbaik, pemimpin yang dipilih sendiri oleh Tuhan,” kata Putri.

“Yang lalu saya juga percaya Presiden Jokowi dipilih oleh Tuhan, maka kali ini biarlah Tuhan juga yang memilih apa yang terbaik untuk bangsa ini.” tambahnya.

KOMENTAR