Oxfam: 1 % Orang Terkaya Kuasai 82% Kekayaan Dunia
Oxfam, sebuah organisasi internasional meliris laporan tentang kesenjangan antara orang super kaya dan seluruh penduduk dunia melebar tahun lalu, seiring makin banyaknya kekayaan yang dimiliki oleh minoritas kecil.
Laporan itu menyebutkan sekitar 82% uang yang dihasilkan tahun lalu dinikmati hanya oleh 1% populasi global terkaya sementara separuh termiskin tidak mengalami kenaikan sama sekali.
Oxfam mengatakan angka-angka ini -yang banyak dipertanyakan- menunjukkan gagalnya sistem.
Menurut lembaga internasional tersebut, kesenjangan antara orang kaya dan miskin dipicu oleh beberapa hal, antara lain, penggelapan pajak, kongkalikong perusahaan terhadap kebijakan, pemangkasan hak buruh, dan pemotongan ongkos produksi sehingga menyebabkan kesenjangan yang melebar.
Sejak lima tahun terakhir, Oxfam menerbitkan laporan serupa. Pada tahun 2017, mereka menghitung delapan individu terkaya di dunia memiliki kekayaan sebanyak setengah dari populasi termiskin di dunia.
Tahun ini disebut 42 orang terkaya memiliki kekayaan yang sama dengan yang dimiliki setengah populasi paling miskin, namun merevisi angka tahun lalu menjadi 61.
Oxfam mengatakan revisi tersebut disebabkan oleh perbaikan data dan mengatakan bahwa tren "ketidaksetaraan yang melebar" tetap terjadi.
TAG#Oxfam, #Orang Miskin, #Orang Kaya, #Kekayaan Dunia
182219193
KOMENTAR