Samsung Galaxy M31 Dipersenjatai dengan Bateri Jumbo

Sifi Masdi

Wednesday, 26-02-2020 | 13:26 pm

MDN
Samsung Galaxy M31 [ist]

Jakarta, Inako

Samsung akhirnya resmi meluncurkan smartphone M series terbarunya, Galaxy M31 di India, Selasa (25/2/2020).

Kalau dilihat sepintas ponsel pintar ini tampaknya identik dengan pendahulunya, Galaxy M30s, seperti chipset Exynos 9611 dan baterai dengan kapasitas daya tinggi, 6.000 mAh.

Simak video Inatv dan jangan lupa klik "subscribe and like" menuju Indonesia maju.

 

Meski begitu, Galaxy M31 tetap tampil beda dengan dan M30s, terutama dilihat dari fitur yang menemaninya. Asal tahu saja, dari sisi  kamera misalnya, Galaxy M31 kini dibekali dengan empat kamera belakang. Keempat kamera belakang Galaxy M31 terdiri dari kamera utama 64 megapiksel, kamera ultrawide 8 megapiksel, kamera makro 5 megapiksel, serta kamera depth sensor 5 megapiksel.

Di India, Galaxy M31 hadir dengan dua pilihan warna, yakni Ocean Blue dan Space Black. Harganya dipatok di angka 14.999 Rupee (Rp 2,9 juta) untuk varian RAM 6 GB dan storage 64 GB, serta 15.999 Rupee (Rp 3,1 juta) untuk model RAM 6 GB dan storage 128 GB.

KOMENTAR