Sergio Busquets Menilai Kylian Mbappe Offside Saat Menciptakan Gol Kedua

Binsar

Monday, 11-10-2021 | 07:46 am

MDN
Kapten Spanyol Sergio Busquets menilai gol Kylian Mbappe di lima menit terakhir pertandingan final UEFA United Nations, berbau offside. [ist]

 

 

Jakarta, Inako

Kapten Spanyol Sergio Busquets menilai gol Kylian Mbappe di lima menit terakhir pertandingan final UEFA United Nations, berbau offside. Karena itu, ia merasa frustrasi karena gol itu membuat La Roja mengubur mimpi mengangkat trofi UEFA Nations League 2020/21.

Secara keseluruhan, kedua tim memiliki peluang untuk memenangkan pertandingan. Gol cepat yang luar biasa dari Mikel Oyarzabal di babak kedua, dibalas dengan cepat juga oleh Karim Benzema.

Kemudian, Les Bleus memimpin 2-1 melalui gol kontroversial Kylian Mbappe. Superstar PSG itu tampak berada dalam posisi offside saat menerima assist Theo Hernandez, meski bola tersebut sempat menyentuh Eric Garcia.

 

 

Usai pertandingan, kapten La Roja Busquets dengan yakin mengatakan kalau Mbappe berada dalam posisi offside saat mencetak gol kedua bagi timnya. Namun, ia juga mengaku kalau pemain belakang La Roja juga lengah saat gol kedua tercipta.

“Gol kedua tampak offside bagi saya. Kami menarik garis pertahanan dengan sangat baik”, kata Busquets sebagaimana dikutip dari laporan Cadena COPE.

“Saya pikir Mbappe offside. Namun, kami perlu membuat langkah kecil lainnya untuk memenangkan gelar utama," katanya.

 

 

Meski kalah dari Prancis, hari ini menjadi momen yang terlupakan bagi Busquets di level pribadi. Pemain Barcelona itu mencatatkan rekor internasional sebanyak 131 penampilan bersama La Roja.

Busquets juga dianugerahi penghargaan Player of the Tournament untuk tahap akhir UEFA Nations League oleh UEFA.com.

KOMENTAR