Viral Reaksi Kylian Mbappe Atas Kegagalan Harry Kane Mengambil Tendangan Penalti

Jakarta, Inakoran
Kylian Mbappe memperlihatkan reaksi gembira atas kegagalan Kane ketika mengambil tendangan penalty kedua menit ke-84, saat laga perempat final antara Inggris vs Prancis. Reaksi bintang PSG itu, kini viral di internet.
Seperti telah diketahui, juara bertahan Prancis berhasil mengalahkan Inggris dengan skor 2-1 untuk mengamankan satu tempat di semifinal Piala Dunia FIFA 2022. Gol Les Blues – julukan timnas Prancis - lahir dari kaki Aurélien Tchouaméni (17) dan Olivier Giroud (78).
Inggris sempat memperkecil ketertinggalan pada menit ke-54 melalui Harry Kane lewat tendangan penalti. The Three Lions mendapat hadiah penalti kedua pada menit ke-84 setelah bek kiri Theo Hernandez melanggar Mason Mount di dalam kotak penalti.

Awalnya, wasit mengabaikan pelanggaran itu, tetapi setelah tinjauan VAR yang panjang, dia membatalkan keputusannya dan memberi penalty kepada Inggris. Tapi Kane, yang kini menjadi pencetak gol terbanyak bersama Inggris, melewatkan kesempatan itu saat penaltinya melambung di atas tiang gawang. Akibat kegagalan Harry Kane, Inggris menelan kekalahan 1-2, dan tersingkir dari Piala Dunia FIFA 2022.
Di semifinal, Perancis akan bersua Maroko, sementara Argentina akan ditantang Kroasia.
TAG#mbappe, #prancis, #kane, #inggris, #kegagalan penalti
190369872
KOMENTAR