AHY Unggah Foto Kenangan dengan Ibunya Saat Masih SMA Taruna

Sifi Masdi

Tuesday, 04-06-2019 | 09:11 am

MDN
Foto AHY bersama SBY dan Ani Yudhoyono sat masih SMA Taruna [ist]

Jakarta, Inako

Putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), mengenang momen saat sang ibunda, Ani Yudhoyono, melepasnya menjadi siswa SMA Taruna Nusantara. AHY menyebut dengan restu sang ibu, dirinya bisa menjadi prajurit TNI.

"Dear Memo, dulu engkau, meski dengan tetesan air mata, melepaskan aku dengan ikhlas kepada Negara dan Ibu Pertiwi, sejak aku diterima di SMA Taruna Nusantara, Magelang. Selanjutnya, atas restumu, aku memang benar-benar menjadi Anak Negara; menjadi Taruna Akademi Militer, dan kemudian mengabdi sebagai prajurit TNI," tulis AHY dalam akun Instagram @agusyudhoyono, Selasa (4/6/2019).

AHY mengunggah foto bersama kedua orang tuanya saat dirinya mengenakan seragam SMA Taruna Nusantara. Menurut AHY, dirinya lebih banyak belajar tentang nilai-nilai perjuangan dan pengabdian yang selalu dicontohkan Ani, saat AHY menjadi prajurit.

"Aku juga jadi mengerti karakter dan lingkungan yang membentukmu sebagai putri dan istri seorang prajurit; nilai-nilai kejujuran dan kesetiaan; memiliki prinsip dan keyakinan; teguh pada pendirian di atas jalan yang lurus; berani membela dan menyuarakan kebenaran dan keadilan; berani menghadapi kehidupan yang penuh tantangan, suka duka dan jatuh bangun, dengan tegar dan semangat pantang menyerah; serta selalu bersyukur atas karunia Tuhan," tulis suami Annisa Pohan itu.

AHY mengatakan dirinya ikhlas melepas kepergian sang ibu. Ia pun mengucapkan selamat jalan kepada Ani.

"Kini, meski juga dengan tetesan air mata, aku harus ikhlas melepas kepergianmu, ke hadapan Sang Khalik, Allah SWT. Meski engkau telah tiada, insyaallah, nilai-nilai yang kau wariskan akan tetap hidup sepanjang usiaku di dunia ini," sebutnya.

"Selamat jalan Memo. I love you, and I will forever miss you.

KOMENTAR