Biden dan Putin Gelar Pembicaraan Telepon Terkait  Ketegangan di Perbatasan Rusia - Ukraina

Binsar

Friday, 31-12-2021 | 08:31 am

MDN
Biden dan Putin Gelar Pembicaraan Telepon Terkait Ketegangan di Perbatasan Rusai - Ukraina [ist]

 

Jakarta, Inako

Presiden AS Joe Biden pada hari Kamis mengadakan pembicaraan vi telepon dengan Presiden Rusia Vladimir Putin terkait penempatan militer Rusia di perbatasan dengan Ukraina yang memicu ketegangan kedua negara.

Menurut Gedung Putih, pembicaraan antara kedua pemimpin itu dilakukan atas permintaan Rusia. Dalam pembicaraan itu, Biden mengulangi seruannya untuk mengurangi eskalasi ketegangan di wilayah itu sambil memperingatkan Putin soal biaya yang dapat diderita Moskow jika lebih lanjut menyerang Ukraina.

Rusia, yang menyalahkan Amerika Serikat atas ketegangan saat ini, telah meningkatkan permintaannya untuk memberikan "jaminan keamanan" yang akan menghalangi perluasan Pakta Pertahanan Atlantik Utara ke Kiev.

Seorang pejabat senior pemerintahan Biden, seperti dilansir dari Kyodo News, mengatakan bahwa Amerika Serikat "siap untuk diplomasi dan untuk jalur diplomatik ke depan" tetapi juga telah berkoordinasi dengan sekutu "untuk menjatuhkan sanksi berat pada ekonomi dan sistem keuangan Rusia" jika terjadi eskalasi serangan militer.

 

Biden dan Putin Gelar Pembicaraan Telepon Terkait Ketegangan di Perbatasan Rusai - Ukraina [ist]

 

Tanggapan yang mungkin akan "jauh melampaui apa yang diterapkan pada 2014," menyusul pencaplokan Krimea oleh Moskow, pejabat itu menambahkan.

Dia juga menunjukkan bahwa belum ada langkah yang akan menghilangkan kekhawatiran AS sejauh ini, mengutip berlanjutnya "kehadiran pasukan Rusia yang signifikan di dan sekitar perbatasan Ukraina."

Sebelumnya pada bulan Desember, pemerintah Rusia merilis rancangan proposal perjanjian dengan Amerika Serikat yang akan memblokir ekspansi NATO ke arah timur, menolak aksesi aliansi ke republik bekas Uni Soviet dan mengesampingkan kerjasama militer dengan negara-negara tersebut.

NATO mengatakan pihaknya mendukung hak semua negara untuk memutuskan masa depan mereka sendiri dan kebijakan luar negeri yang bebas dari campur tangan pihak luar.

TAG#bidne, #putin, #militer, #rusai, #ukraina

163554111

KOMENTAR