Cegah Pernikahan Dini, Pemkot Makassar Minta Masukan Dari Banyak Kalangan

Inakoran

Thursday, 08-03-2018 | 02:55 am

MDN
Suasana Seminar Lokakarya (semiloka) pencegahan pe

Makassar, Inako –

Fenomena pernikahan dini di Sulawesi Selatan tergolong tinggi. Untuk mencegah hal itu, Pemerintah daerah setempat kini tengah berusaha mencari berbagai cara guna memutus kebiasaan yang telah lama dipraktekkan di masyarakat daerah itu.

Terkait hal itu, pemkot Makassar meyelenggarakan seminar dan lokakarya di salah satu hotel di Kota Makassar, guna mengelaborasi pemikiran para pakar dalam mencegah pernikahan dini yang marak belakangan ini.

"Inilah pentingnya kita kumpul dalam acara semiloka ini dan dalam ruangan ini ada banyak orang yang mungkin punya gagasan bagaimana menekan pernikahan dini ini terhadap anak-anak," kata Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Makassar Syamsu Rizal di salah satu hotel di Makassar, Selasa (6/3/2018).

Dalam acara yang diselenggarkan Institute Community Justice (ICJ) bekerja sama Dinas Perempuan dan Anak Provinsi Sulawesi Selatan, dirinya membeberkan beberapa alasan kenapa pernikahan dini terjadi.

Deng Ical, sapaan akrab Syamsu Rizal, mengatakan, terdapat banyak faktor penyebab maraknya terjadi fenomena pernikahan usia dini dan salah satunya itu adalah faktor ekonomi.

"Ini berdasarkan pengakuan dari rata-rata orang tua yang menikahkan anaknya di usia masih remaja. Kondisi sosial ekonomi biasanya yang menjadi alasan sehingga orang tua menikahkan anaknya di usia muda agar beban mereka berkurang," katanya.

TAG#Makassar, #Pernikahan Dini

188691661

KOMENTAR