Harga Emas Comex Menguat 0,04 %

Sifi Masdi

Wednesday, 05-02-2020 | 10:06 am

MDN
Ilustrasi bursa emas [ist]

Jakarta, Inako

Harga emas Comex kontrak April 2020 pagi ini, Rabu (5/2/2020) dibuka menguat 0,04 persen atau 0,6 poin ke level US$1.556,10 per troy ounce. Sepanjang pagi ini, harga emas bergerak di kisaran US$1.555,80 -US$1.558,3 per troy ounce.

Pada perdagangan sebelumnya, Selasa (4/2), harga emas kontrak April ditutup anjlok 1,70 persen atau 26,90 poin di posisi US$1.555,5 per troy ounce, menyusul penguatan pada bursa saham AS.

 

Simak video InaTv dan jangan lupa klik "subscribe and like" menuju Indonesia sejahtera.

 

Berita yang dilansir dari Bloomberg menyebutkan bahwa meskipun harga emas saat ini cenderung naik, tetapi tekanan terhadap emas masih bertahan setelah isu virus Corona mulai surat. Sehingga pasar mulai meninggalkan emas lagi dan mencari aset yang berisiko termasuk saham.

Hal ini terlihat dari kecenderungan pelaku pasar untuk masuk lagi ke pasar saham. Reli bursa saham global memicu aksi jual komoditas emas. Reli ini dimulai oleh pasar saham China yang mampu rebound setelah People’s Bank of China (PBOC) menyuntikkan likuiditas melalui operasi pasar terbuka untuk membendung tekanan yang disebabkan oleh wabah virus corona.

Reli saham global ini meningkatkan sentimen risk-on di pasar, yang pada gilirannya memberikan tekanan jual yang luar biasa pada kelas aset safe haven seperti emas.

 

TAG#Emas, #Bursa Emas, #Emas Comex

188649269

KOMENTAR