Info Rupiah Hari Ini, 23 Februari 2021
Jakarta, Inako
Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) di pasar spot dalam perdagangan pagi ini, Selasa (23/2/2021) menguat tipis. Pada pembukaan perdagangan har ini, rupiah menguat 0,07% menuju level Rp 14.100 per dolar AS.
Sementara pada penutupan perdagangan, Senin (22/2) kemarin, rupiah ditutup melemah 52 poin atau 0,37 persen menjadi Rp14.117 per dolar AS. Di sisi lain, indeks dolar AS naik 0,14 persen menuju 90,487.
Menurut Direktur PT TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi, salah satu faktor mendorong rupiah tertekan dalam perdagangan kemarin adalah terhambatnya pemulihan ekonomi akibat banjir yang melanda kawasan Jabodetabek pekan lalu. Banjir diperkirkan akan meningkatkan risiko penularan virus corona di berbagai tenda pengungsian.
Sementara itu, dari luar negeri, nilai dolar juga terus menguat seiring dengan naiknya imbal hasil (yield) US Treasury atau obligasi AS karena rilis data penjualan ritel yang kuat.
Dalam perdagangan hari ini, Selasa (23/2/2021), Ibrahim memprediksi rupiah akan dibuka berfluktuasi dan ditutup kembali melemah di rentang Rp14.110—Rp14.160 per dolar AS.
TAG#Rupiah, #Dolar AS, #Pasar Uang, # Mata Uang, #Nilai Tukar, #Mata Uang Utama Dunia, #Indeks Dolar, #Investasi
188649988
KOMENTAR