KIB Buka Peluang Bentuk Poros Baru, Bakal Usung Airlangga-Zulhas

Timoteus Duang

Friday, 30-06-2023 | 12:07 pm

MDN
Airlangga Hartarto dan Zulkifly Hasan

JAKARTA, INAKORAN.COM

Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) tengah menjajak kemungkinan membentuk poros baru dalam Pilpres 2024. Koalisi yang beranggotakan Golkar, PAN, dan PPP ini berencana mengusung Airlangga Hartarto-Zulkifly Hasan.

Sekertaris Jenderal Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus menegaskan, partainya tetap konsisten menjalankan amanat Musyawarah Nasional (Munas) 2017, yakni mengusung Airlangga Hartarto sebagai bakal calon presiden.

 

”Itu lah (Airlangga-Zulkifli) yang sedang terus dibicarakan antarketiga ketua umum ini. Kan, pulang dari Amerika, kan, ramai. Nah, itu, kita tunggu saja,” ujar Lodewijk seusai shalat Idul Adha keluarga besar Partai Golkar di Masjid Ainul Hikmah Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Kamis (29/6/2023).

Menanggapi pernyataan Lodewijk ini, Sekertaris Jenderal PAN Eddy Soeparno menyebut bahwa partainya amat bangga jika bisa mengajukan kader terbaik dalam Pilpres mendatang.

Tidak peduli dengan siapa Ketua Umum Zulkifly Hasan disandingkan, PAN akan selalu memberikan dukungan penuh. “Apakah itu melalui kombinasi Pak Airlangga-Pak Zulkifli Hasan atau siapa pun kita akan dorong opsi tersebut,” kata Eddy.

Eddy yakin, jika partai mengajukan kader terbaik untuk berkompetisi di Pilpres, mesin partai akan bergerak optimal. Para kader lain dipastikan akan bekerja keras untuk memenangkan calon yang diusung.

Adapun PPP, salah satu anggota KIB, sudah resmi mengusung Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden. Meski demikian, kemungkinan mengusung Airlangga-Zulhas masing sering dibicarakan di tingkat ketua umum ketiga partai.

 

KOMENTAR