Menakjubkan, Puasa Ternyata Dapat Mengatasi Stress

Binsar

Sunday, 03-04-2022 | 12:00 pm

MDN
Ilustrasi

 

 

Jakarta, Inako

Bagi umat Muslim, puasa adalah ibadah yang wajib hukumnya. Selain sebagai ibadah, puasa ternyata memiliki dampak positif bagi kesehtan, khususnya kesehatan mental. Berdasarkan penelitian para ahli, puasa ternyata dapat mengatasi persoalan mental seperti stress dan kondisi mood yang buruk.

"Ada data ilmiah yang mensugestikan bahwa berpuasa punya efek positif memperbaiki "mood", membantu menangani stres, kegelisahan ("anxiety") dan depresi," kata eks Direktur WHO Prof Tjandra Yoga Aditama, Minggu (3/4).

 

Mnurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), sekitar 350 juta atau 6 persen dari populasi dunia mengalami depresi. Nah, sebuah studi penelitian telah mengungkapkan bahwa puasa dapat membantu meningkatkan pengendalian diri dan juga mendukung manajemen amarah pada orang yang cenderung mudah marah

Konsultan psikiater senior di Hamad Medical Corporation (HMC), Dr. Suhaila Ghuloum menjelaskan, puasa dapat membantu beberapa orang untuk mengatasi stres dalam kehidupan mereka sehari-hari. Inilah alasan mengapa puasa dapat membantu meredam stress.

 

Menurut Ghuloun, puasa. praktik spiritual dan sosial, yang menyertainya, seperti Tarawih (salat sunah pada malam hari yang biasanya dilakukan sendiri ataupun dengan berjamaah) yang dilakukan selama bulan suci Ramadan, dapat mendorong terjadinya komunikasi dan interaksi sosial di antara orang-orang. Dengan berinteraksi sosial, seseorang dapat mencurahkan keluh kelas yang dirasakannya dan mendapat dukungan yang dibutuhkannya untuk menghilangkan stres.

KOMENTAR