Pesona Wisata Desa Liang Ndara
Jakarta, Inako
Liang Ndara merupakan satu dari ratusan desa wisata yang sedang gencar dibangun pemerintah melalui Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).
Terletak di Kecamatan Mbeliling, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, Liang Ndara adalah satu dari 16 desa wisata berkelanjutan, yang telah mendapat sertifikasi dari Kemenparekraf, pada Maret 2021 lalu. Penyerahan sertifikat dilakukan oleh Menparekraf, Sandiaga Solahudin Uno, di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Jakarta Pusat, Selasa (2/3/2021).
Secara prinsip, desa wisata dibangun dengan tujuan menggerakkan ekonomi masyarakat, UMKM, menciptakan lapangan pekerjaan, dan melestarikan lingkungan.
Secara nasional, pemerintah menargetkan 244 desa wisata pada tahun 2024, termasuk 16 yang sudah terpilih sesuai dengan RPJMN 2020 – 2024.
Dalam beberapa tahun terakhir, Desa Wisata Liang Ndara memfokuskan diri pada pengembangan wisata budaya. Selain itu, di lokasi ini, Anda juga akan disuguhi jenis wisata lain, seperti wisata alam, aktifitas masyarakat, hingga flora dan fauna khas wilayah itu.
TAG#desa wisata, #liang ndara, #labuan bajo, #manggarai barat
182195060
KOMENTAR