Saham yang Layak Dicermati Hari Ini, 27 April 2021
Jakarta, Inako
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dalam perdagangan hari ini, Selasa (27/4/2021) diperkirakan akan bergerak di zona hijau.
BACA JUGA: Pirlo Bakal Ditendang Jika Gagal Bawa Juventus Lolos Ke Liga Champions Musim Depan
Pada penutupan perdagangan Senin (26/4) kemarin, IHSG ditutup melemah 0,86% ke level 5.964,82. Pelemahan tersebut dipicu oleh oleh indeks sektor keuangan yang turun 1,85% dan infrastruktur 1,3%. Meski di sisi lain, indeks sektor pertambangan naik 2,79%.
Namun pada hari ini, Tim riset MNC Sekuritas memproyeksi indeks berpotensi menguat. Ini mengacu pada IHSG yang sudah berada di akhir wave dan memiliki peluang menguat.
Kendati terkoreksi, pergerakan IHSG akan relatif terbatas untuk menguji area 5.927-5.950.
BACA JUGA: Info Harga Emas, 27 April 2021
“IHSG akan terkonfirmasi menguat, bila IHSG mampu menembus resistance 6.030 dan 6.115,” tulis MNC Sekuritas dikutip dari riset hariannya, Senin (27/4/2021).
Berikut rekomendasi Institution Research Team MNC Sekuritas untuk perdagangan Selasa (27/4/2021).
Sejumlah saham yang layak untuk dikoleksi adalah saham KRA. Investor disarankan untuk membeli saham KRA pada level harga Rp 3.220 dengan targer harga Rp 3.420 dan Rp 3.500.
Selanjutnya saham CPIN. Investor disarankan untuk membeli di level harga Rp 7.350, dengan target harga Rp 7.850 hingga Rp 8.100.
Kemudian saham UNTR. Disarankan untuk melakukan trading buy pada level harga Rp 21.550, dengan harga Rp 23.000 hingga 24.500. Sedangkan saham BFIN direkomenasi untuk melakukan trading sell pada level harga Rp 700-730.
TAG#Pasar Modal, #Pasar Saham, #Saham, #Analis, #Rekomendasi, #IHSG, #Bursa Efek Indonesia, #Trading Buy, #Trading Sell, #Akumulasi Beli
188646265
KOMENTAR