Seminar Online "Kupas Tuntas Rahasia Mengelola Rumah Terapi yang Efektif" Bersama ASPETRI Banten

Hila Bame

Friday, 28-02-2025 | 13:07 pm

MDN


Banten - Inakoran

Asosiasi Pengobat Tradisional Ramuan Indonesia (ASPETRI) baru saja menyelenggarakan seminar online gratis dengan tema "Rahasia Mengelola Rumah Terapi yang Efektif, Kupas Tuntas Strategi Meningkatkan Klien Sampai 1.500 Per Bulan". Acara ini dibuka dan diberikan sambutan oleh Ketua ASPETRI Banten, Agi Wagianto, Br.M.,A.Md.Kep.
(26/2/25)

Acara berlangsung secara online pada hari Rabu 26 Februari 2025 dimulai jam 09.00 sampai selesai. Seminar ini juga dihadiri oleh berbagai macam latar belakang peserta yang terdiri dari pengobat tradisional, pemilik rumah terapi, masyarakat umum dan praktisi kesehatan lainnya. Acara ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan strategi efektif dalam mengelola rumah terapi dan meningkatkan klien.

Dalam sambutannya, Ketua ASPETRI Agi Wagianto. Br.M.,A.Md.Kep menyampaikan bahwa seminar ini merupakan bagian dari upaya ASPETRI Banten untuk meningkatkan kemampuan dan kualitas pengobat tradisional di Indonesia dalam hal pengelolaan rumah sehat dan manajemen klien
 "Kita harus terus meningkatkan kemampuan dan kualitas kita untuk dapat bersaing di era global ini," kata Agi.

Seminar ini menampilkan  narasumber yang berpengalaman dan kompeten di bidang pengobatan tradisional dan manajemen pengelolaan rumah terapi. Indra Jaya sebagai nara sumber yang latar belakang seorang pebisnis, Interpreneur dan praktisi membagikan strategi dan tips efektif dalam mengelola rumah terapi dan meningkatkan klien, termasuk cara meningkatkan klien sampai 1.500 per Bulan.

Para peserta seminar sangat antusias dan berpartisipasi aktif dalam diskusi dan tanya jawab. Mereka juga mendapatkan kesempatan untuk memperoleh pengetahuan dan strategi efektif dalam mengelola rumah terapi dan meningkatkan klien.

Dengan demikian, seminar online ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi pengobat tradisional dan pemilik rumah terapi di Indonesia. ASPETRI juga berencana untuk menyelenggarakan seminar-serminar gratis lainnya di masa depan untuk terus meningkatkan kemampuan dan kualitas pengobat tradisional di Indonesia khususnya di wilayah Banten.

"Saya ucapkan selamat untuk seluruh peserta seminar pada hari ini dan saya haturkan terimakasih kepada team panitia dan Bapak Indra Jaya sebagai nara sumber seminar berbagi gratis, semoga niat baik menjadikan catatan yang baik buat kita di hari akhir nanti," tutup Agi.
 

 

TAG#AGIE, #HERBAL

191634896

KOMENTAR