Cegah Masuknya Virus Corona, Otoritas Bandara Ngurah Rai Tutup Penerbangan Dari Wuhan Selama 10 Hari
Badung, Inako
Otoritas Bandar Ngurah Rai Denpasar Bali menutup penerbangan langsung dari Wuhan China menuju Denpasar selama 10 hari ke depan. Keputusan itu diambil sebagai bentuk antisipasi masuknya warga yang terinveksi virus corona ke Indonesia melalui Bandara Ngurah Rai Denpasar.
Sebagaimana diketahui, dalam sepekan terakhir wabah virus corona merebak di Wuhan dan dikhawatir akan menyebar ke luar Wuhan dalam beberapa waktu ke depan.
Karan itu, sejak Jumat (24/1) petang, pihak otoritas Bandara menutup rute penerbangan dari Wuhan, menuju Bandara Ngurah Rai, Denpasar.
Penutupan akan di lakukan selama 10 hari ke depan. Akibat penutupan rute penerbangan ini, sebanyak delapan penerbangan rute Wuhan-Bali terpaksa dibatalkan.
Sebagian wisatawan khususnya yang berasal dari China dan Singapura terlihat sudah mengenakan masker setibanya di Bandara Ngurah Rai.
Sedangkan pengelola Bandara Ngurah Rai Bali telah menutup rute penerbangan dari Bandara Wuhan Tianhe, China ke Bandara Ngurah Rai dan sebaliknya.
Communication and Legal Manager Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali, Arie Ahsanurrohim menjelaskan, penutupan rute Wuhan-Bali ini dilakukan setelah Pemerintah China mengisolasi Kota Wuhan dan melarang warganya untuk bepergian. “International notam office Beijing menyatakan menutup sementara penerbangan ke Wuhan,” katanya.
Akibat penutupan rute ini sebanyak delapan penerbangan Wuhan-Bali yang dilayani maskapai Lion Air dan Sriwijaya Air dibatalkan.
Untuk Lion Air, penghentian rute Denpasar-Wuhan dilakukan pada 26 Januari 2020. Lion Air memiliki tiga flight dalam seminggu yaitu Rabu, Jumat dan Minggu.
Hingga kini, Lion Air masih mengangkut penumpang dari Denpasar ke Wuhan dengan menggunakan tipe pesawat B 739 dan nomor penerbangan JT 2619.
Sedangkan dalam penerbangan Wuhan-Denpasar, Lion Air dengan nomor penerbangan JT 2618 tidak mengangkut penumpang atau berstatus ferry flight.
Untuk maskapai Sriwijaya Air, sudah menangguhkan rute Denpasar-Wuhan dan sebaliknya atau berstatus suspend. "Sudah sejak 23 Januari sampai waktu yang belum ditentukan," kata Arie.
TAG#Bandara, #Ngurah Rai, #denpasar, #Wuhan, #China, #virus corona
188642707
KOMENTAR