Demo di Depan Istana, Connie Meminta Presiden Jokowi Ikut Langkah Mahfud Md

Binsar

Friday, 02-02-2024 | 12:26 pm

MDN
Pengamat pertahanan dan militer Connie Rahakundini Bakrie meminta Presiden Joko Widodo mengikuti langkah Menkopolhukam Mahfud Md, yang mengundurkan diri dari jabatanya [ist]

 

Jakarta, Inakoran

 

Pengamat pertahanan dan militer Connie Rahakundini Bakrie meminta Presiden Joko Widodo mengikuti langkah Menkopolhukam Mahfud Md, yang mengundurkan diri dari jabatanya, menjelang Pilpres 14 Februari.

 

"Masa Pak Mahfud jiwanya negarawan, lalu yang pemimpin yang katanya jiwa negarawan tidak negarawan. Jadi disitulah kenapa aku hadir," kata Connie, saat berdemontrasi bersama koalisi masyarakat sipil, di Taman Pandang Istana atau di depan Istana Presiden, Jakarta, Kamis (1/2).

 

Menurut Connie, cawe-cawe Presiden Jokowi belakangan ini sudah keterlaluan. Jika cawe-cawe politik ini terus dilakukan, lanjut dia, akan berbahaya bagi demokrasi dan kondisi bangsa.

 

"Menurut saya presiden Jokowi cawe cawenya sudah keterlaluan, sudah kejauhan dan kita harus bersikap," kata dia.

 

 

Connie menyinggung gerakan revolusi mental yang digaung-gaungkan oleh Jokow di periode dua kekuasaannya. Dia menilai, hal itu hanya sebatas slogan, karena presiden sendiri, lanjut dia, justru yang melanggar etika dan moral.

 

"Dan yang paling penting, begini ya, beliau yang teriak teriak revolusi mental, revolusi moral, revolusi apa pun itu. Yang saya pikir yang harus dilakukan pada dirinya sendiri adalah revolusi etika. Karena kalau tak punya etika seperti ini negara dalam bahaya," tegas dia.

 

Connie berharap Presiden Jokowi menyadari bahwa peradaban bangsa ini dibangun oleh pemikiran dan sebuah etika yang hebat dari para pendiri bangsa.

KOMENTAR