Gol Bunuh Diri Salif Sane Antarkan Aljazair Menjuarai Piala Afrika 2019
Kairo, Inako
Gol bunuh diri pemain Senegal, Salif Sane pada menit kedua menghantarkan Aljazair menjuarai Piala Afrika 2019 dengan kemenangan tipis 1-0 atas Senegal.
Gol tersebut berawal dari tendangnan jarak jauh di luar kotak pinalti yang dibuat Baghdad Bounedjah pada menit kedua. Bola tersebut sebelumnya mengenai kaki Salif Sane dan tanpa diduga malah masuk ke gawang Senegal yang dikawal Alfred Gomis.
Bertanding di Cairo Internasional Stadium, Mesir, Sabtu (20/7/2019) dinihari, Aljazair mampu mendominasi pertandingan di awal laga.
Senegal memberikan jawaban atas gol tersebut dengan mengurung pertahanan Aljazair. Mengandalkan Sadio Mane, Senegal beberapa kali mendapatkan peluang meskin berakhir dengan kegagalan.
Pertahanan Aljazair terus dieksplorasi Senegal selepas jeda. Di menit 60, Senegal nyaris menyamakan kedudukan setelah wasit memberikan hadiah penalti. Namun, tayangan VAR membuat wasit membatalkan keputusan pinalti yang telah diambil.
Tak ada gol balasan dari Senegal hingga laga usai. Aljazair pun keluar sebagai juara Piala Afrika 2019 dengan kemenangan 1-0.
Susunan Pemain:
Senegal
Alfred Gomis; Salif Sane, Cheikhou Kouyate, Youssouf Sabaly, Lamine Gassama, Badou N'Diaye, Idrissa Gueye, Henri Saviet, M'Baye Niang, Sadia Mane, Ismaila Sarr.
Aljazair
Rais M'Bolhi; Djamel Belamri, Aissa Mandi, Adlene Guedioura, Ramy Bensebaini, Mehdi Zeffane, Ismael Bennacer, Sofiane Feghouli, Youcef Belaili, Riyad Mahrez, Baghdad Bounedjah.
TAG#Piala Afrika, #Aljazair, #Senegal
182224640
KOMENTAR