Kalsel Butuh 3.000 Ekor Sapi Per Bulan

Inakoran

Saturday, 19-05-2018 | 22:07 pm

MDN
Kabupaten Tanah Laut sejak sekian lama sudah diken

Banjarbaru, Inako –



Untuk memenuhi kebutuhan daging masyarakat, Pemda Kalimantan Selatan harus mendatangkan ribuan ekor sapi ke daerah tersebut setiap bulan.

Menurut Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Kalimantan Selatan Suparmi, pihaknya harus mendatangkan 3.000 ekor sapi untuk memenuhi kebutuhan daging warganya.

"Hingga saat ini Kalsel belum mampu berswasembada sapi, sehingga menutupi kekurangan kita mendatangkan dari Jawa Timur dan NTB," ujar Kadis Perkebunan dan Peternakan Kalsel, pada rapat koordinasi TPID, di Banjarbaru, Rabu (16/5/2018).

Selain mendatangkan sapi, lanjut Suparmi, upaya yang dilakukan Dinas Perkebunan dan Peternakan Kalsel juga melakukan pengembangbiakan sapi dengan cara kawin suntik.

Selain itu, dia juga mengajak pengusaha perkebunan dan pertambangan untuk melakukan pengembangbiakan sapi di kawasan usahanya.

Untuk pengembangbiakan melalui kawin suntik, Kalsel sudah berhasil menambah persediaan sapi sebanyak 2.000 ekor. Namun, jelas dia, 2.000 ekor hasil kawin suntik itu tidak bisa dimanfaatkan karena masih dalam tahapan pembesaran.

Kemungkinan, ungkap dia, tahun 2019 baru bisa dimanfaatkan 2.000 ekor sapi tersebut untuk menutupi kekurangan ketersediaan  sapi di Kalsel karena usianya sudah hampir satu tahun.

KOMENTAR