Mata Uang Utama Dunia Menguji Ketahanan Level Psikologis Sepanjang November 2019

Sifi Masdi

Thursday, 07-11-2019 | 13:33 pm

MDN
GBP/USD (MN), Kamis (7/11/2019) [inakoran.com]

Jakarta, Inako

Pair perdagangan mata uang utama dunia (GBPUSD, EURUSD, AUDUSD, USDCHF, USDJPY), mengalami keperkasaan terhadap rival utamanya dolar Amerika serikat ( USD ). Penguatan pair sepanjang bulan Oktober  yang lalu dipicu oleh sentimen positif dari dataran Amerika Serikat dan China.

Master Trader Alfonso

Kedua negara raksasa ekonomi dunia yang selama ini terlibat dalam perang dagang yang sengit, kini sepakat untuk melakukan perundingan damai sementara. Kondisi ini memberikan dampak positif terhadap perkembangan ekonomi global yang terefleksi dari penguatan mata uang utama dunia.

Selain itu, ada kabar positif dari Inggris. Negara Ratu Elisabeth itu akan melakukan pemilihan umum untuk menentukan nasib Inggris terkait dengan keputusan Brexit. Keputusan soal Brexit dirasakan sangat penting bagi Inggris terutama memasuki awal tahun 2020 di mana kondisi ekonomi global masih berada dalam pusaran yang tidak pasti.

Perkembangan Geopolitik dunia masih serba belum pasti, karena di satu sisi negosiasi perundingan dagang damai AS-China masih bersifat sementara, sementara di sini lain keputusan Inggris soal Brexit juga belum pasti.

Karena itu, berdasarkan kondisi tersebut Master Trader Alfonso  memproyeksikan bahwa arah kebijakan ekonomi AS di bawah Presiden Donald Trump masih belum pasti, terutama karena negosiasi perang dagang dengan China belum menemukan titik temu yang tepat yang bisa memberi keuntungan kepada masing-masing pihak.

Begitu juga arah kebijakan ekonomi PM Inggris Boris Johnson setali tiga uang. “Arah kebijakan ekonomi PM Inggris Boris Johnson terkait Brexit masih tanda tanya,” tutur Alfonso dalam pesan singkatnya kepada inakoran.com, Kamis (7/11/2019).

Berdasarkan kondisi tersebut, Alfonso memproyeksikan bahwa sesi perdagangan sepanjang November 2019 ini fluktuasi pair mengalami side ways dan gagal menembus level resistance. Namun kemungkinan pair sepanjang November ini masih bergerak terbatas dan akan menguji kekuatan level psikologis.

Pantauan pada  pasar mata uang utama hingga berita ini ditulis, pair masih berfluktuasi pada area resistance dan akan menuju area level psikologis November 2019. Karena itu, dalam menghadapi ketidakpastian tersebut, analis Nine Stars dan Associate Director JO Human Capital Solusions ini, menyarankan agar pelaku  pasar terus meningkatkan manajemen transaksi perdagangan, mencermati rilis data ekonomi dunia, teliti menggunakan level support, resistance serta level psikologis sebelum bertransaksi.

Berikut analisis teknikal perkembangan pasar mata uang utama dunia untuk sesi perdagangan sepanjang November 2019.

1. GBP/USD (MN )

RESISTANCE : R4.1.4246; R3. 1.3828;  R2. 1.3419; R1. 1.3011

Level Psikologis:  1.2602

SUPPORT : S1. 1.2194; S2. 1.1785;  S3.1.1377; S4. 1.0968

2. EURO/USD (MN)

RESISTANCE:  R4. 1.1628; R3. 1.1478;  R2. 1.1328; R1.1.1178

Level Psikologis: 1.1028

SUPPORT:  S1.1.0878: S2.1.0728; S3.1.0578; S4.1.0428

3. AUD/USD (MN)

RESISTANCE: R4. 0.7316; R3. 0.7187;  R2. 0.7057; R1.0.69798

Level Psikologis: 0.6798

SUPPORT:  S1.0.6669; S2.0.6539; S3.0.6410; S4.0.6280

4. USD/CHF (MN)

RESISTANCE:  R4. 1.0305; R3. 1.0212;  R2. 1.0119; R1.1.0026

Level Psikologis: 0.9933

SUPPORT:  S1. 0.9840 S2.0.9747; S3.0.9654; S4.0.9561

5. USD/JPY (MN)

RESISTANCE: R4. 113.47; R3. 112.07;  R2. 110.67; R1.109.27

Level Psikologis: 107.87

SUPPORT:  S1.106.47; S2.106.47; S3.105.07; S4.102.27

6. EMAS (XAU/USD) (MN)

RESISTANCE: R4.1610.40; R3.1580.10;  R2. 1549.80; R1. 1519.50

Level Psikologis: 1489.20

SUPPORT: S1.1458.90; S2. 1428.60; S3.1398.30; S4.1368.00

Rekomendasi:

Jika harga bergerak di atas level psikologis maka disarankan mengambil priver buy dan menjelang R1 Anda segera mengambil profit lalu berhenti sejenak. Selanjutnya, apabila harga tembus R1 lanjutkan priver buy hingga R2, R3 bahkan R4. Namun, bila harga sudah menyentuh R2/R3 Anda boleh priver sell dan target profit  di level R1 dan level psikologis. Kalau harga sudah berada di level R4, maka disarankan Anda mengambil priver sell sebab harga sudah overbought.

Begitu pula sebaliknya jika harga berbalik arah Anda priver sell hingga menjelang S1/S2 sebaiknya Anda segera taking profit. Dan apabila harga menyentuh level S3 atau S4 disarankan Anda mengambil posisi buy karena secara teknis sudah mengalami overshold.

Demikian rekomendasi perdagangan sepanjang November 2019 (01 - 30/11/2019). Untuk info lebih jelas dan lengkap hubungi kami : Hp/Wa. +6281314459637/ Email : inakoran.com@gmail.com



 

TAG#Forex, #Mata Uang, #Trading, #USD

163592665

KOMENTAR