Menteri Erick Sebut Produsen Kereta Swiss Stadle Rail Buka Kantor di Indonesia

Sifi Masdi

Saturday, 17-10-2020 | 12:40 pm

MDN
Menteri BUMN Erick Thohir [ist]

 

Jakarta, Inako

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan produsen kereta api dunia Swiss Stadler Rail akan mendirikan kantor pusat regional Asia dan Oceania di Indonesia dalam waktu dekat.

Hal itu diungkapkan oleh Erick saat media briefing secara virtual dari Jenewa,  Swiss, Jumat (16/10/2020). Erick mengatakan, Swiss Stadler Rail akan membangun kantor pusat di Indonesia. Pembangunan kantor itu berkaitan dengan kerja sama produsen kereta api dunia itu dengan PT Industri Kereta Api dan PP Kereta Api Indonesia sejak 2019.

 

 “Stadler akan buat kantor pusat regional Asia dan Ocenia di Indonesia,” kata Erick, Jumat (16/10/2020).

Menurut Erick, kerja sama ini diyakini akan menjadikan perusahaan kereta api dalam negeri menjadi pemain tingkat regional. Dia juga memastikan hubungan tersebut akan membuat Indonesia mampu memproduksi kereta api kelas dunia.

KOMENTAR