Tingkatkan Tekanan Terhadap China, Pentagon Siap Jual Senjata ke Taiwan

Sifi Masdi

Thursday, 22-10-2020 | 11:58 am

MDN
Ilustrasi senjata AS yang dijual ke Taiwan [ist]


 

Washington DC, Inako

Pemerintah Presiden Amerika Serikat Donald Trump terus meningkat tekanan terhadap China dengan meluncurkan kebijakan menjual senjata ke Taiwan. Kebijakan itu tidak lama setelah China kembali menekan Taiwan.

BACA JUGA:  Tentara Nigeria Menembaki Pengunjuk Rasa di Lagos

Pentagon yang berada di bawah Kementerian Pertahanan Amerika Serikat merupakan pihak yang bertanggung jawab untuk menjual atau mengekspor senjata ke berbagai negara sesuai dengan tingkat kepentingannya.

Kompleks Pentagon [ist]

 

BACA JUGA: Senator Republik Dari Texas Membandingkan Hubungannya Dengan Trump Seperti Pernikahan yang Buruk

Saat ini Departemen Luar Negeri AS telah memberikan persetujuan potensi penjualan senjata Pentagon ke Taiwan. Setidaknya ada tiga sistem persenjataan yang akan ditawarkan Pentagon ke Taiwan.

Pentagon mengabarkan pada hari Rabu (21/10) waktu setempat bahwa sistem persenjataan yang akan dijual antara lain adalah sensor, rudal, serta artileri. Total penjualan ditaksir mencapai US$ 1,8 miliar.

 

Pekan lalu, Reuters sempat mengabarkan bahwa Gedung Putih akan mengizinkan penjualan senjata ke Taiwan dalam lima fase terpisah. Dari lima penjualan tersebut, AS akan menerima sekitar US$ 5 miliar.

Laporan terbaru menyebutkan bahwa sejumlah jenis senjata yang dijual ke Taiwan, antara lain, 11 unit peluncur roket berbasis truk yang dibuat oleh Lockheed Martin Corp. Sistem Roket Artileri Mobilitas Tinggi (HIMARS) ini diperkirakan seharga US$ 436,1 juta.


 

 

KOMENTAR