Undang Anak Bungsu Jokowi, Erick Thohir Dinilai Salah Sasaran

Timoteus Duang

Saturday, 18-06-2022 | 14:15 pm

MDN
Menteri Badan Usaha Milik Negara, Erick Thohir

 

JAKARTA, INAKORAN

Menteri Badan Usaha Milik Negara atau BUMN Erick Thohir tengah menuai banyak kritikan dari warganet.

 

Pasalnya Erick Thohir yang mengaku merasa perlu berdiskusi dengan generasi Z, justeru mengundang putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep. Diketahui, Kaesang bukanlah generasi Z, melainkan generasi milenial.

Dalam cuitan di Twitternya, Erick Thohir mengaku perlu banyak berdiskusi dengan generasi Z seperti Kaesang Pangarep. Diskusi itu bertujuan agar transformasi di BUMN sesuai dengan kebutuhan dan salera anak-anak muda.

Dalam cuitan tersebut, Erick menyertakan foto yang memperlihatkan dirinya sedang berdiskusi dengan Kaesang di lokasi Podcast Changed the Game.

Cuitan Menteri BUMN itu pun ramai dikomentari dan juga dikritik warganet. Menurut beberapa komentar, Erick Thohir salah sasaran, sebab Kaesang bukanlah generasi Z.

Seperti umum diketahui, generasi Z adalah orang yang lahir tahun antara Tahun 1997-2012.  Kaesang Pangarep sendiri lahir di tahun 1994. Itu artinya, Kaesang masuk dalam generasi milenial.

Erick Thohir dinilai salah dalam menilai perwakilan. Selain karena Kaesang berasal dari generasi yang berbeda, juga karena Kaesang sendiri berasal dari lingkaran dalam kekuasaan.

Kaesang dinilai tidak bisa mewakili golongan anak muda kebanyakan. Netizen menyarankan, jika ingin berdiskusi dengan generasi milenial, lebih baik Erick Thohir memilih anak-anak muda yang benar-benar berada di luar lingkaran kekuasaan.

 

 

KOMENTAR