Heboh, Jatuh Cinta Bermula di Sawah, Kakek 69 Tahun Nikahi Gadis 19 Tahun
Jakarta, Inako
Sebuah video yang beredar di media sosial facebook dan Instagram menampilkan sebuah pasangan tengah melangsungkan pernikahan.
Video ini viral lantaran usia mempelai laki-laki dan perempuan terpaut sangat jauh.
Baca juga: UU TPKS Resmi Diundangkan, Puan Maharani: Kita Harus Tetap Kawal Bersama
Mempelai pria yang bernama Andi Linge adalah seorang kakek berumur 69 tahun asal Desa Sanrego, Kecamatan Kahu, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel).
Sementara itu, mempelai wanita yang bernama Ira masih berusia 19 tahun. Ira diketahui sudah berstatus sebagai janda.
Dalam video tersebut keduanya tengah melaksanakan prosesi ijab kabul.
Mempelai wanita tampak mencium tangan kakek itu.
Keduanya langsung disoraki warga sekitar sambil merekam prosesi pernikahan.
Bahkan, si pria diminta mencium mempelai wanita.
Ia pun dibuat tersipu malu oleh teriakan warga.
Warga kemudian meminta kedua mempelai duduk bersandingan.
Pengantin pria terus tersipu malu sampai di akhir video.
Baca juga: Korsel Berharap pada Megawati akan Korea Bersatu, Jajaran PDIP: Kami Siap Dukung
Video tersebut sudah ditonton lebih dari 334 ribu kali oleh warganet.
Pernikahan Andi dan Ira membuat heboh warga sekitar lantaran selisih umur mereka terpaut 50 tahun.
Meskipun demikian, hal tersebut tidak menghalangi cinta keduanya.
Kepala Desa (Kades) Sanrego, Andi Malla menjelaskan, kisah cinta kedua pasangan bermula saat keduanya bertemu di sawah.
Kakek itu adalah seorang tuan tanah dan memiliki sawah yang luas di Sanrego.
Sementara itu, pihak wanita adalah buruh tani saat musim panen tiba.
Andi dan Ira melaksanakan prosesi ijab kabul pada Senin (9/5/2022) kemarin.
KOMENTAR