Info Harga Emas hari Ini 21 September 2020 turun 0,02 persen atau 0,38 poin
Jakarta, Inako
Pergerakan emas pada Pukul 13.26 WIB, harga emas spot turun 0,02 persen atau 0,38 poin menuju US$1.950,48 per troy ounce.
Lapak emas global diprediksi melanjutkan penguatan pada Senin (21/9/2020) meski ada kekhawatiran terhadap pemulihan perekonomian Amerika Serikat akibat virus corona.
BACA JUGA: Info Rupiah hari ini 21 Sepetember 2020 pada kisaran Rp14.699 per dolar AS
Sementara pada penutupan perdagangan Jumat (18/9/2020), harga emas spot naik 6,42 poin atau 0,33 persen menjadi US$1.950,86 per troy ounce. Harga naik 28,58 persen sepanjang tahun berjalan.
Dalam sebulan terakhir, harga emas mencapai puncaknya di level US$1.970,18 pada 1 September 2020, dan level terendah US$1.928,18 pada 25 Agustus 2020.
TAG#EMAS, #BURSA EMAS
188648607
KOMENTAR