Megawati: 51 Tahun Kita Jadi Begini Bukan Karena Elit, Bukan Karena Presiden

JAKARTA, INAKORAN.COM
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Sukarnoputri menyampaikan pidato politik dalam perayaan ulang tahun partai banteng di sekolah partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2024).
Dalam pidatonya, Megawati menegaskan persatuan yang erat terbangun antara PDI Perjuangan dengan masyarakat akar rumput.
Persatuan itulah yang membuat partai berlambang kepala banteng itu bertahan dan menjadi besar dalam pasang surut perjalanan sejarah selama lebih dari setengah abad.
“51 tahun kita bisa menjadi begini bukan karena elit, bukan karena presiden, bukan karena menteri, tapi karena rakyat yang mendukung kita,” tegas presiden kelima itu.
Baca juga: Megawati Sukarnoputri: Pemilu Bukanlah Alat Elit Politik untuk Melanggengkan Kekuasaan
Perayaan ulang tahun, lanjut Mega, adalah moment untuk menegaskan kembali pesan moral terpenting tentang jati diri PDI Perjuangan sebagai partai wong cilik.
“Saya selalu mengajarkan kepada anak-anak saya, kepada seluruh anak-anak dari PDI Perjuangan, jangan pernah tinggalkan rakyat.”
Menurut Megawati, persatuan erat dengan rakyat tidak hanya dilihat sebagai muara dan komitmen ideologis, tetapi juga sebagai bagian dari fakta sejarah.
Baca juga: Ibu Mega: Kekuasaan itu Tidak Langgeng Lho, Yang Langgeng Itu yang di Atas
“Ketika PDI berhadapan dengan rezim otoriter yang tidak segan-segan menggunakan segala cara, maka rakyatlah penopang kita,” tegas Megawati.
Lebih lanjut, perempuan yang digelari dua professor kehormatan itu mengibaratkan masyarakat dan PDI Perjuangan sebagai rumput yang selalu menyatu satu sama lain.
Menurut Megawati, rumput memiliki daya tahan yang sangat tinggi sehingga meskipun dibakar, dipotong, dimatikan, dicabut, tetap akan selalu tumbuh.
Baca juga: Ternyata Ini Alasan PDI Perjuangan Gak Ngundang Presiden Jokowi ke Acara Ulang Tahun Partai
Daya survival itu tetap ada karena akarnya selalu siap untuk tumbuh dan berkembang.
“Itulah rakyat. Akar rumput itu selalu bergandengan dengan erat. Kalau kita lihat rumput tidak pernah sendiri, mereka berhimpun, menjalin satu dengan satu.”
Atas dasar filosofi itulah, Megawati mengingatkan para kadernya untuk selalu turun ke bawah, turun ke akar rumput, turun ke rakyat.
Baca juga: Megawati: Sekarang Hukum Dipermainkan dan Kekuasaan Dijalankan Semaunya
“Perkuatlah akar rumput. Sebab itulah kekuatan riil kita,” tegas ketua partai yang mengusung Joko Widodo sejak calon Wali Kota Surakarta hingga jadi Presiden dua kali itu.
TAG#Megawati Sukarnoputri, #PDI Perjuangan, #HUT PDIP, #Ganjar Pranowo
195505490
KOMENTAR