Perusahaan Gas Negara Tbk. Juragan Baru Pertagas
Jakarta, Inako
Tanggal 29 Juni adalah hari bersejarah bagi Perusahaan Gas Negara Tbk. Atau PGN menjadi pemegang saham mayoritas atas perusahaan PT Pertamina Gas. Pengalihan ini dalam rangka menyiapkan bahan bakar gas terjangkau bagi masyarakat dan ramah lingkungan.
Meningkatkan peran holding migas dalam memperkuat infrastruktur migas di Indonesia serta menghemat biaya investasi dengan tidak terjadinya lagi duplikasi pembangunan infrastruktur antara PGN dan Pertagas.
Awalnya PT Pertamina Gas adalah perusahaan yang bergerak dalam sektor mindstream dan downstream industri gas Indonesia. Perusahaan ini merupakan anak perusahaan PT Pertamina (Persero) dalam peran usaha niaga gas, transportasi gas, pemrosesan gas dan distribusi gas, serta bisnis lainnya yang terkait dengan gas alam dan produk turunannya.
PT Pertamina Gas didirikan pada 23 Februari 2007. Pendirian tersebut untuk memenuhi ketentuan UU No. 22/2001 dan adanya peningkatan kebutuhan komoditas gas di Indonesia sebagai alternatif energi pengganti bahan bakar minyak yang ramah lingkungan. Sekaligus upaya ini akan memberikan nilai tambah pengusahaan gas.
TAG#Pertagas, #PGN, #Pertamina, #Kemen BUMN
182376584
KOMENTAR