Saham yang Layak Dicermati Hari Ini, 8 Desember 2020
Jakarta, Inako
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dalam perdagangan hari ini, Selasa (8/12/2020) kembali menguat. Pada pukul 09.14 WIB, indeks naik 0,24% atau 11 poin ke 5.943.
Dalam perdagangan pagi ini tercatat ada lima indeks sektoral yang turun pada awal perdagangan. Sektor infrastruktur melemah 0,50%. Sektor aneka industri turun 0,46%. Sektor keuangan juga melemah 0,36%. Sektor konstrukdi dan properti tergerus 0,20%. Sedangkan sektor industri dasar turun tipis 0,02%.
Lima sektor masih tercatat menguat. Sektor barang konsumsi melesat 1,43%. Sektor tambang naik 0,82%. Sektor manufaktur menguat 0,72%. Sektor perkebunan naik 0,28%. Sektor perdagangan dan jasa menguat 0,19% dan sektor industri dasar naik 0,12%.
Terkait dengan pergerakan harga saham ini, analis Binaartha Sekuritas M. Nafan Aji Gusta Utama memperkirakan IHSG akan bergerak di kisaran 5.874,89 hingga 6.009,10.
Selanjutnya Nafan merekomendasi sejumlah saham yang layak untuk dikoleksi hari ini sebagai berikut:
1. Bank Rakyat Indonesia (BBRI). Nafan memberi rekomendasi untuk mengambil posisi beli di level Rp 4.350 - Rp 4.400, dengan target harga secara bertahap di level Rp 4.460 dan Rp 4.640.
2. Kalbe Farma (KLBF). Ia menyarankan investor untuk melakukan trading buy di area Rp 1.460 – Rp 1.485, dengan target harga secara bertahap di level Rp 1.535, Rp 1.595 dan Rp 1.850.
3. Mitra Adi Perkasa (MAPI). Disarankan untuk mengambil posisi buy pada level Rp 780 – Rp 805, dengan target harga secara bertahap di level Rp 845, Rp 1.000 dan Rp 1.155.
4. Semen Indonesia (SMGR). Investor disarankan untuk melakukan akumulasi beli di area Rp 11.275 – Rp 11.775, dengan target harga secara bertahap di level Rp 11.900, Rp 12.300, Rp 12.625 dan Rp 13.950.
TAG#Pasar Saham, #Pasar Modal, #Bank Indonesia, #Buy, #Sell, #Investor, #IHSG, #Trading Sell, #Trading Buy, #Analis, #Rekomendasi
188648913
KOMENTAR