Survey Pilkada Jakarta: Anies Peroleh Eksposur Dominan, Diikuti Kaesang dan Ridwan Kamil

Timoteus Duang

Monday, 05-08-2024 | 09:38 am

MDN
Anies Baswedan berdialog dengan Presiden PKS Ahmad Syaikhu. FOTO: Instagram Anies Baswedan

JAKARTA, INAKORAN.com - Survei terbaru PoliEco Digital Insights Institute (PEDAS) menunjukkan ada tiga nama yang memperoleh eksposur dominan di Pilkada Jakarta 2024.

Ketiganya adalah mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep.

"Dari hasil survei digital media monitoring kami, terlihat ada tiga nama yang memperoleh ekspos dominan, yakni Anies Baswedan, Kaesang, dan Ridwan Kamil," ungkap Direktur PEDAS Anthony Leong di Jakarta, Minggu (4/8/2024).

Baca juga: Mahasiswi Pekanbaru Tabrak IRT Hingga Tewas Karena Mabuk dan Konsumsi Narkoba

Eksposur paling dominan dimiliki Anies Baswedan, dengan jumlah 74.186. Salah satu penyebab tingginya eksposur ini adalah deklarasi mantan capres 2024 itu sebagai calon gubernur DKI Jakarta.

Posisi kedua diduduki oleh Kaesang Pangarep, dengan memperoleh 33.584. Aktivitas blusukan yang dilakukan putera bungsu Presiden Jokowi itu turut mempengaruhi tingginya eksposur ini.

Sementara itu Ridwan Kamil berada di posisi tiga dengan perolehan 19.636. Belakangan kerap muncul banyak pemberitaan tentang kemungkinan bagi Ridwan Kamil untuk berkontestasi di Jakarta.

Baca juga: Kemlu Imbau Masyarakat untuk Tidak Berpergian ke Timur Tengah

 

KOMENTAR