Update Virus Corona 3 Mei 2020: 11.192 Kasus

Sifi Masdi

Sunday, 03-05-2020 | 22:33 pm

MDN
Achmad Yurianto [ist]

Jakarta, Inako

Jumlah pasien yang terinfeksi virus corona atau Covid-19 di seluruh Indonesia terus bertambah. Hingga Minggu, 3 Mei 2020, terjadi penambahan kasus corona sebanyak 349 kasus. Sehingga jumlah yang positif corona hingga saat ini telah mencapai  11.192 orang kasus.

BACA JUGA: Update Positif Virus Corona 2 Mei: 10.843 Orang

"Konfirmasi positif bertambah menjadi 349 orang, sehingga menjadi 11.192 orang” kata Achmad Yurianto dalam keterangan pers pers, Minggu (3/5/2020).

BACA JUGA: Update Kasus Corona 30 April 2020: 10.118 Orang

Dari update terbaru hari ini, jumlah yang meninggal akibat virus corona di Indonesia bertambah 14 orang menjadi sebanyak 845 orang. 

BACA JUGA:  Stok Obat Chloroquine untuk Sembuhkan Virus Corona Hanya Sampai Juni 2020

Dalam hal ini, ada faktor penyakit penyerta atau komorbiditas hipertensi, diabetes, jantung dan penyakit paru-paru, yang memperburuk kondisi pasien hingga meninggal dunia.

BACA JUGA: Trump Pecat Pakar Vaksin Gegara Tolak Obat Chloroquine Atasi Virus Corona

Sedangkan pasien yang sembuh setelah sempat mengidap virus corona di Indonesia bertambah 211 orang menjadi 1.876 orang.

BACA JUGA: Ini Komentar Bill Gates Soal Kapan Virus Corona Berakhir

Orang yang terkonfirmasi covid-19 melihat gambaran yang berubah. Tidak lagi dengan panas suhu badan dan batuk, tetapi kini muncul dengan tanpa gejala.

BACA JUGA: AS dan China Kembali Terlibat Perang Dagang Gara-gara Virus Corona

“Situasi ini menyebabkan dalam waktu singkat seluruh dunia terinfeksi covid-19. WHO kemudian menyatakan pandemi ,” tegas Yurianto.


 

KOMENTAR