Dicurigai Terima Aliran Dana Korupsi BTS 4G, Ini Tanggapan PDI Perjuangan
Jakarta, Inakoran.com
Dana korupsi pembangunan menara BTS 4G diduga mengalir ke tiga partai politik. Dugaan ini pertama kali diungkapkan oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD.
Dia mengaku mendapatkan informasi jika dana korupsi tersebut mengalir ke tiga partai politik. Namun, Plt Menteri Komunikasi dan Informatika itu menyatakan bahwa informasi itu hanya sebatas gosip politik.
BACA JUGA: Menebak 3 Partai Politik yang Dapat Aliran Dana Korupsi BTS 4G
Pernyataan Mahfud tentu saja membuat publik pun mulai berspekulasi terkait partai-partai yang dimaksud.
Hingga kemudian muncul dugaan, tiga partai politik yang menerima aliran dana korupsi BTS 4G, yakni NasDem, PDI Perjuangan, dan Gerindra.
Menjawab isu tersebut, PDI Perjuangan pun langsung buka suara pada Rabu 24/052023. Ketua DPP PDI Perjuangan Andreas Hugo Pareira mengaku tidak mengetahui soal aliran dana kasus proyek yang merugikan negara tidak kurang dari delapan triliun.
Andreas pun meminta agar hal tersebut langsung ditanyakan kepada pihak yang menyebarkan gosip.
Sebagaimana diketahui, Menkominfo nonaktif Johnny G. Plate sudah ditetapkan menjadi tersangka dalam kasus ini. Sekretaris Jenderal Partai NasDem itu langsung ditahan oleh Kejaksaan Agung usai ditetapkan sebagai tersangka.
KOMENTAR