Harga Es Teh Mencapai Rp150 Ribu Segelas, Netizen Kaget

Aril Suhardi

Thursday, 27-10-2022 | 16:10 pm

MDN
Es teh [ist]

 

 

Jakarta, Inako

Media sosial dihebohkan oleh pengakuan seorang netizen yang pernah makan di salah satu restoran mewah.

Dalam unggahannya, dia menampilkan harga minuman es teh, yang satu gelasnya dibanderol mencapai ratusan ribu.  


Baca juga: Bendungan Sepaku Semoi Jadi Pengendali Banjir dan Suplai Air Baku di IKN Nusantara


 

Pengunggah memperlihatkan harga makanan dan minuman pada struk pembayaran. Yang mengejutkan harga es teh tawar dengan menu Regular Iced Tea dibanderol sekitar Rp150.000.

Harga yang fantastis itu tentu saja mengagetkan. Pasalnya, selama ini es teh dikenal sebagai minuman yang murah.

Umumnya harga es teh dibanderol sekitar Rp 5.000 jika di warung kaki lima hingga Rp 10.000 jika di restoran.

Namun, harga es teh di restoran yang satu ini justru mengejutkan. Setelah ditelusuri, es teh tawar tersebut dibeli di Sofia Restaurant yang berlokasi di di Jalan Gunawarman, Jakarta Selatan.

Es teh tersebut diketahui menggunakan kaya tea yang berasal dari Kanada. Tidak heran jika harganya sangat fantastis.

Namun, tidak sedikit netizen yang menilai rasa es teh tersebut biasa saja dan tidak sesuai ekpektasi dan harganya.

TAG#Makanan, #Minuman, #Es teh, #Netizen

182195952

KOMENTAR