Prabowo Sebut Qatar Akan Investasi 2 Miliar Dolar AS di Danantara

Timoteus Duang

Monday, 14-04-2025 | 10:58 am

MDN
Presiden Prabowo bertemu Emir Qatar. FOTO: BPMI Setpres

JAKARTA, INAKORAN.com - Presiden Prabowo Subianto menyebut pemerintah Qatar akan menginvestasikan dana sebesar 2 miliar dolar AS ke badan investasi Danantara.

Hal ini disampaikan Prabowo usai bertemu Emir Qatar, Sheikh Tamim ibn Hamad Al Thani di Istana Amiri, Doha, Qatar, Minggu (13/4/2025).

 

"Beliau akan invest dengan Danantara. Satu dana bersama, beliau komit 2 miliar dolar ya tadi," ujar Prabowo.

Prabowo menyebut, Emir Qatar sangat antusias terhadap kesepakatan yang dibangun antara Indonesia dan Qatar.

Baca juga: Indonesia Tolak Upaya Relokasi Paksa Warga Gaza Palestina

Kunjungan Prabowo ke Qatar merupakan bagian dari rangkaian kunjungannya ke sejumlah negara di Timur Tengah.

Dalam kunjungan ini, Presiden Prabowo ditemani sejumlah petinggi negara.

Baca juga: Hasto Kristiyanto: Kami Yakin Ini Adalah Persoalan yang Dipaksakan, Suatu Proses Daur Ulang

Di antaranya, Menteri Investasi sekaligus CEO BPI Danantara, Rosan Roeslani, Menteri PKP Maruarar Sirait, Menteri Luar Negeri Sugiono, Menteri Kebudayaan Fadli Zon, dan Seskab Letkol Teddy Indra Wijaya.  

 

KOMENTAR