Zulhas Kabur Saat Ditanyai tentang Isu Mahasiswa Titipan
JAKARTA, INAKORAN.COM
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) menolak permintaan wawancara dari sejumlah wartawan dalam kunjungannya ke Lampung pada Kamis, 1 Desember 2022. Zulhas bahkan kabur saat ditanyai perihal isu mahasiswa titipan di Universitas Lampung.
Sebelumnya, nama Ketua Umum Partai Amanat Nasional itu dicatut oleh rektor nonaktif Universitas Lampung Karomani. Karomani menyebut Zulkifli Hasan pernah menitipkan keponakannya untuk menjadi mahasiswa di universitas tersebut.
Hal itu disampaikan Karomani saat menjadi saksi dugaan suap untuk terdakwa Andi Desfiandi di Pengadilan Tipikor PN Tanjungkarang, Bandar Lampung pada Rabu, 30 November 2022.
Karomani menjelaskan, calon mahasiswa berinisial ZAG itu dititipkan oleh Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Lampung Ari Meizari Alfian. Menurut Ari, calon mahasiswa itu berstatus sebagai keponakan Zulkifli Hasan. Ari meminta supaya ZAG dibantu agar lolos menjadi mahasiswa Unila.
Pada Kamis, 1 Desember 2022 sejumlah wartawan meminta komentar Zulhas tentang pencatutan nama itu. Namun, Zulhas menolak permintaan tersebut. Tidak hanya menolak, Zulhas bahkan kabur dari kejaran awak media.
TAG -
188699882
KOMENTAR