BPS Catat Inflasi Februari 2021 Capai 0,10%

Sifi Masdi

Monday, 01-03-2021 | 20:21 pm

MDN
Kepala BPS Suhariyanto [ist]

 

 

Jakarta, Inako

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat tingkat inflasi pada bulan Februari 2021 mencapai sebesar 1,10 persen. Angka ini jauh lebih rendah dibandingkan dengan inflasi Januari 2021 yang mencapai sebesar 26 persen atau  atau 1,55% dari inflasi tahunan.

Kepala BPS Suhariyanto mengatakan inflasi Februari 2021 juga tergolong lebih rendah dibandingkan dengan periode yang sama pada Februari 2020 yang lalu yang tercatat  sebesar 0,28 persen atau secara  tahunan sebesar 2,98%.

Menurut Suhariyanto, inflasi pada bulan Februari 2021 tidak lepas dari dampak pandemi Covid-19 yang masih membayangi perekonomian Indonesia dan berbagai negara di dunia. 

“Makanya kita perlu waspadai, karena pandemi ini akan menyebabkan mobilitas berkurang, roda ekonomi bergerak lambat, mempengaruhi pendapatan, dan mempengaruhi ke lemahnya permintaan,” ujarnya, Senin (1/3). 


 

KOMENTAR