Harga Emas Antam Stagnan, UBS Melonjak: Senin (14/4/2025)

Sifi Masdi

Monday, 14-04-2025 | 11:33 am

MDN
Ilustrasi Emas Antam [ist]


 

 

Jakarta, Inakoran

Harga emas batangan Antam terpantau stagnan pada perdagangan hari ini, Senin, 14 April 2025. Sementara itu, harga emas UBS justru mengalami kenaikan yang cukup signifikan di Pegadaian.

 

Berdasarkan informasi dari laman resmi Pegadaian, harga emas Antam 24 karat ukuran 1 gram dijual seharga Rp1.964.000, tidak berubah dibandingkan perdagangan sebelumnya. Emas Antam ukuran terkecil, yakni 0,5 gram, juga dipatok pada harga yang sama seperti hari sebelumnya, yakni Rp1.034.000.

 

Sebaliknya, harga emas UBS menunjukkan lonjakan. Emas UBS ukuran 0,5 gram dibanderol Rp1.048.000, naik Rp15.000 dari harga sebelumnya. Untuk ukuran 1 gram, emas UBS dijual Rp1.939.000, meningkat Rp29.000 dibandingkan hari sebelumnya.

 


BACA JUGA:

IHSG Dibuka Menguat Tipis ke Level 6.266,99 di Awal Pekan

Bill Gates: Hanya Tiga Profesi Ini yang Akan Eksis dari Gempuran AI

Harga Emas Melonjak Rekor Baru US$3.200 : Imbas AS Terapkan Tarif 145%  Terhadap China

Harga Emas Antam Turun Rp 4.000 per Gram: Selasa (8/4/2025)


 

Harga emas 24 karat untuk ukuran 5 gram juga mencerminkan tren ini. Antam dibanderol Rp9.584.000, sedangkan UBS dijual sedikit lebih murah yaitu Rp9.507.000.

 

Daftar Harga Emas Batangan Antam per Senin (14/4/2025):

0,5 gram: Rp998.000

1 gram: Rp1.896.000

5 gram: Rp9.255.000

10 gram: Rp18.455.000

25 gram: Rp46.012.000

50 gram: Rp91.945.000

100 gram: Rp183.812.000

250 gram: Rp459.265.000

500 gram: Rp918.320.000

1.000 gram: Rp1.836.600.000

 

Catatan:

Emas batangan Antam dan UBS tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram. Perlu diketahui bahwa harga per gram biasanya berbeda tergantung dari berat batang emas tersebut. Semakin kecil ukuran batang emas, semakin tinggi harga per gramnya karena adanya biaya tambahan untuk pencetakan dan distribusi. Harga patokan yang sering digunakan pelaku bisnis emas biasanya mengacu pada harga per gram untuk ukuran 1.000 gram.

 

Disclaimer:

Harga emas dapat berubah sewaktu-waktu. Pastikan untuk selalu mengecek harga terkini sebelum melakukan transaksi.

 

KOMENTAR