Sejumlah Bank Tawarkan  Bunga Deposito yang Menarik

Sifi Masdi

Friday, 19-07-2024 | 10:07 am

MDN
Ilustrasi Bank Mandiri [ist]

 

 

 

Jakarta, Inakoran

Bank Indonesia (BI) telah memutuskan untuk mempertahankan suku bunga acuan atau BI rate di level 6,25%. Meski demikian, bunga deposito perbankan menunjukkan tren kenaikan yang menarik perhatian banyak pihak.

 

Data menunjukkan bahwa bunga deposito tenor satu bulan mencapai 4,63% pada Juni 2024, naik dari 4,61% pada Mei 2024. Laporan analisis uang beredar mencatat peningkatan bunga deposito pada berbagai tenor: satu bulan menjadi 4,64%, dua belas bulan mencapai 5,91%, dan dua puluh empat bulan sebesar 4,10% pada Mei 2024. Angka-angka ini meningkat dibandingkan bulan sebelumnya, April 2024, yang masing-masing sebesar 4,62%, 5,88%, dan 4,05%.

 

Meskipun bunga deposito meningkat, beberapa bank belum berencana untuk menaikkan suku bunga deposito mereka. Direktur Distribution and Institutional Funding BTN, Jasmin, menyatakan bahwa suku bunga deposito BTN saat ini masih kompetitif sehingga belum perlu ada kenaikan.

 

"Likuiditas BTN cukup untuk mendukung ekspansi kredit," kata Jasmin pada Kamis, 18 Juli 2024. BTN menawarkan bunga deposito antara 2,75% hingga 3,40%.

 


 

BACA JUGA:

BlackRock Inc. Tambah Kepemilikan Saham United Tractors

Menghadapi Gejolak Pasar Uang:Investor Disarankan Hati-Hati Kelola Aset

Perusahaan Aguan dan Salim Sambut Baik Penurunan Suku Bunga BI 

Rekomendasi Saham Pilihan: Kamis, 18 Juli 2024

 


 

BTN berencana untuk terus menurunkan cost of fund, meningkatkan CASA, dan fokus pada transaksi ritel serta wholesale hingga akhir tahun. Target pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK) mereka adalah 9%-10%, dan saat ini masih berada pada jalur yang tepat meskipun ada kenaikan suku bunga acuan BI.

 

Ivan Jaya, Consumer Funding & Wealth Business Head Bank Danamon, mengatakan bahwa Bank Danamon menawarkan bunga deposito yang kompetitif untuk menjaga dan meningkatkan likuiditas.

 

 

 

 

"Kami perkirakan hingga akhir tahun, suku bunga acuan masih akan bertahan di level sekarang, sehingga bunga deposito akan mengikuti kebutuhan likuiditas bank dan kondisi pasar," tuturnya.

 

Bank Danamon menawarkan deposito online dengan bunga hingga 5% melalui mobile banking, tergantung pada tenor dan jumlah penempatan. Bank ini juga menerapkan strategi untuk meningkatkan transaksi dan kenyamanan bertransaksi, seperti melalui program undian Danamon Hadiah Beruntun dengan hadiah grand prize Tesla Model 3.

 

Selain itu, mereka meluncurkan Tabungan Danamon LEBIH PRO yang otomatis membuka 9 rekening mata uang asing dengan kartu debit Danamon LEBIH PRO untuk transaksi internasional.

 

PT Bank Mandiri juga mempertimbangkan untuk melakukan penyesuaian suku bunga deposito seiring dengan kenaikan suku bunga di pasar. Evi Dempowati, SVP Retail Deposito Products and Solution Bank Mandiri, menyatakan bahwa Bank Mandiri terus memantau tren perkembangan suku bunga di pasar dan kondisi likuiditas perbankan dalam penentuan suku bunga yang akan ditawarkan.

 

"Saat ini bunga deposito Bank Mandiri baik rupiah maupun valas masih stabil, dengan imbal hasil deposito bervariasi hingga 2,5% per tahun untuk IDR dan hingga 1,75% per tahun untuk USD," kata Evi.

 

Bank Mandiri optimis pertumbuhan DPK hingga akhir tahun 2024 akan positif sejalan dengan pertumbuhan pasar, didukung oleh strategi optimalisasi dana murah dan peningkatan layanan digital multi transaksi. Hingga Mei 2024, deposito Bank Mandiri tumbuh 4,07% secara Year on Year (YoY) dibandingkan posisi Mei 2023, atau tumbuh Rp 10,2 triliun.


 

KOMENTAR