Biaya Akomodasi dan Konsumsi Kepala Daerah Selama Retreat di Magelang Capai Rp11,1 Miliar

Saverianus S. Suhardi

Wednesday, 12-02-2025 | 14:52 pm

MDN
Biaya Akomodasi dan Konsumsi Kepala Daerah Selama Retreat di Magelang Capai Rp11,1 Miliar [Foto: Ilustrsi AI]

JAKARTA, INAKORAN.com - Biaya akomodasi dan konsumsi para kepala daerah selama menjalani retreat di Magelang, Jawa Tengah diperkirakan tidak kurang dari Rp11,1 miliar.

Hasil hitungan tersebut berdasarkan pada Surat Edaran tentang Orientasi Kepemimpinan Bagi Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Tahun 2025 yang dikeluarkan oleh Kementerian Dalam Negeri.

Salah satu poin di dalam surat ini menyebut biaya akomodasi dan konsumsi kepala daerah sebesar Rp2.750.000 per hari.

BACA JUGA: Presiden Prabowo Bakal Potong Anggaran Belanja Kementerian hingga Pemda Rp306,6 Triliun

Adapun, kepala daerah yang akan mengikuti retreat berjumlah 505 orang, yang terdiri dari gubernur, bupati, dan wali kota.

Mereka akan menjalani retreat selama delapan hari, yakni dari 21-28 Februari 2025.

Dengan demikian, biaya konsumsi dan akomodasi untuk 505 orang kepala daerah selama delapan hari sebesar Rp11.110.000.000.

BACA JUGA: Anggaran Dipotong Rp14 Triliun, Menag: Kami Masih Sangat Optimis, Jangan Takut

Surat Edaran ini juga menyebut biaya kegiatan retreat bakal ditanggung secara chost sharing oleh DIPA Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementrian Dalam Negeri dan Anggaran dan Pendapatan Belanja Daerah (APBD).

Pelaksanaan retreat kepala daerah ini tidak luput dari kritikan. Selain dianggap kurang penting, biaya yang dikeluarkan pun tidak sedikit.

Padahal, pemerintah sendiri tengah berupaya menekan pengeluaran yang membebani keuangan negara dengan melakukan efisiensi anggaran. 

KOMENTAR